Malinau - 17/08/2023, Bertempat di halaman Kantor Pengadilan Negeri Malinau Kelas II, telah dilaksanakan Upacara Memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI tahun 2023. Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Wakil Ketua Pengadilan Negeri Malinau Bapak Budi Santoso, S.H., sebagai Komandan Upacara Jurusita Pengganti Armindo Manurung, A.Md.A.B. dan diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, Panitera Muda, Panitera Pengganti, ASN, PPNPN dan Pegawai Honorer Perbantuan dari Pemda Kab. Malinau.
Inspektur Upacara dalam sambutannya menyampaikan puji dan syukur karena kita masih diberi kesehatan hingga pagi ini dapat melaksanakan apel bendera memperingati HUT RI Ke-78 dengan penuh suka cita, setelah itu Inspektur Upacara mebacakan teks pidato kemerdekaan Republik Indonesia dari Bapak Presiden Republik Indonesia. Apel perinagatan HUT RI ditutup dengan doa yang di bawahkan oleh Honorer Perbantuan dari Pemda, M. Pardiansyah. Semoga Indonesia pulih lebih cepat bangkit lebih kuat. (TTM – AW)